Kak Andy

Sabtu, 11 Mei 2013

Ibadah


أدّ ماافترض الله عليك تكن من اعبد الناس, واجتنب ما حرّم الله عليك تكن أورع الناس, وارض بما 
قسم الله تكن من أغنى الناس

47. Tunaikan apa yang di fardhukan Allah padamu, maka kamu akan menjadi yang paling berbakti, jauhilah apa yang Allah haramkan atasmu, maka kamu akan menjadi orang yang paling wara’, dan senanglah terhadap pemberian Allah atasmu, maka kamu akan menjadi orang yang paling kaya.

Allah telah banyak mengarunia kita dengan berbagai nikmat, maka sudah sewajarnyalah  sebagi hamba-Nya kita bersyukur atas semua nikmat-Nya.

Manusia secara fitrah adalah makhluk mengabdi, sebagaimana yang Allah abadikan hal tersebut pada kisah pencarian tuhan oleh nabi Ibrahim, dan yang terdekat dengan kita adalah nenek moyang kita yang menjadi penyembah berhala, apa yang mereka lakukan sebenarnya adalah naluri ingin bertuhan, atau ingin mencari perlindungan dari sesuatu yang di anggap memiliki kelebihan.

Dengan datangnya Rasulullah , kita telah dituntun menjadi manusia yang dipermudah dalam ibadah dengan tuntunannya yang cukup jelas dan gamblang, bahkan kurang cukup lebih di perjelas lagi oleh para ulama.

Itulah yang di sebut dengan perintah dan larangan.

Selain itu ada etika yang menjadi lanjutan dari ibadah tersebut, yakni merasa senang atau ridha dengan semua pemberian Allah, apa dan bagaimanapun bentuk dan ke adaannya, sebagi wujud  dari penghambaan kita yang tulus kepadanya.



Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Terima kasih atas kunjungan anda