Kak Andy

Rabu, 06 April 2011

nabimu Muhammad SAW.


نبيك محمد صلى الله عليه وسلم

Nabimu adalah nabi Muhammad SAW.

1.       Hai anak yang berahlaq !..sebagaimana wajib atasmu mengagungkan Raabmu yang maha suci dan maha tinggi, wajib juga atasmu mengangungkan nabimu Muhammad SAW. Dan penuhi hatimu dengan kecintaannya sehingga kecintaannmu lebih besar dari kecintaan kamu kepada ke dua orang tua bahkan dirimu sendiri. Karena beliaulah yang mengajarkan kita akan agama Islam dan karenanya kita mengenal yang menciptakan kita, dan kita juga dapat membedakan yang halal dan yang haram, karena bahwasanya Allah SWT. Sangat mencintainya, dan menjadikannya manusia yang utama, dan menjadikannya sebagai contoh bagi kita dalam akhlaq dan prilaku.
2.       Maka bila kamu mencintai nabimu SAW. Maka ikutilah dia pada jalannya dan beramallah dengan nasihat-nasehatnya supaya kamu dapat meraih cinta dan ridhaNya (Allah).

Keterangan.
Sudah selayaknya seorang anak diperkenalkan akan nabinya sejak dini, dengan banyak menceriterakan kisah-kisahnya yang nantinya akan menumbuhkan rasa cinta dan kekaguman bukan hanya itu saja kecintaan yang tulus di hati seorang anak yang masih murni kepada baginda nabi yang selanjutnya menjadikannya sebagai idola, dengan demikianlah bukan suatu hal yang sulit bagi orang tua untuk selanjutnya lagi mengarahkan sang anak untuk menjalankan apa yang menjadi tuntunan baginda rasul, yang sebetulknya kecintaan seorang anak atau kita kepada beliau juga merupakan kecintaan kepada Allah.
Katakanlah: "Jika kamu (benar-benar) mencintai Allah, ikutilah aku, niscaya Allah mengasihi dan mengampuni dosa-dosamu." Allah Maha Pengampun lagi Maha Penyayang.(QS 3;31)